PENGALAMAN BELAJAR LAPANGAN (PBL)

EPISODE 4 : GOTONG ROYONG
Gadis Ajijulu angkat sampah
Kokok ayam membangunkan kami ditengah subuh. Mengantri menjadi kebiasaan kami selama di desa aji julu ini. Bagaimana tidak, di rumah yang ditempati 14 orang ini hanya ada 1 kamar mandi.

Sering aku harus menahan BAK karena nomor antrian masih panjang. Ditambah lagi suhu yang sangaaattt dingin. Bikin beku :(

Pagi ke-empat mulai bergotong-royong. Membersihkan semua pekarangan dan membuat jemuran bambu seadanya. Jemuran ini dibuat oleh madin dan sahira. Bahan dasar pembuat jemutannya berupa bambu yang diambil dikebun pak sekdes dan tali biru yang dibeli di warung sebelah posko kami.
Madin & Sahira membuat jemuran
Ada begitu banyak cacing yang kami temui ditanah yang kami cangkul. badan kami sudah penuh lumpur. Lalu, kami mandi dan makan siang.
Panen cacing

Kak Leni yang jago masak
Setelah makan aku pergi ke berastagi untuk me-laundry pakaian dan membeli beberapa cemilan. Pulang dari pasar berastagi kami menuju rumah-rumah warga sampai ke ladang-ladang. Ternyata ladangnya jaih-jauh. Di ladang ian, kami memanen jeruk berastagi.
Selfie bersama adik-adik desa ajijulu
Jeruk berastagi ukuran mini, rasa muanis
Jeruk sudah busuk
Kami pulang dan sudah lelah. Namun, kami harus segera mandi karena baru pulang dari ladang. Setelah selesai mandi, kami belajar bersama anak-anak. Mengajari mereka mengerjakan PR dari sekolahnya, mulai dari pelajaran Matematika, IPA, PKN, Penjaskes, dan IPS.
Pulang dari ladang
Mengajar adik-adik mengerjakan PR
Jam 18.00 WIB, kami bersiap-siap untuk wirid malam jum'at. Mengaji Surah Yasin bersama dan sholat berjama'ah.




0 komentar:

Post a Comment

 

PAGEVIEWS

FRIENDS